Penyebab dan Cara Mengatasi Kode OTP BCA Mobile Tidak Masuk

Tekkun

BCA Mobile menjadi salah satu aplikasi perBankan yang paling banyak digunakan. Aplikasi ini memang dikenal sebagai salah satu aplikasi perBankan dengan interface dan cara penggunaan yang mudah.

Hanya saja, aplikasi tetaplah bisa memiliki kekurangan, salah satunya kode OTP BCA Mobile tidak muncul yang sering kali terjadi. Tentunya hal ini dapat disebabkan oleh berbagai masalah, sebelum dapat mengatasinya pun harus mengetahui penyebabnya dahulu.

Permasalahan OTP BCA Mobile yang tidak masuk memang menjadi hal menjengkelkan. Padahal Anda merasa sudah melakukan ketentuannya secara benar, namun tetap saja mendapatkan permasalahan demikian.

Penyebab Kode OTP BCA Mobile Tidak Muncul dan Tidak Masuk

Nah, sebelum mengetahui bagaimana cara mengatasinya, sebaiknya kenali dulu apa saja penyebabnya. Sehingga nantinya akan lebih mudah untuk mencari celahnya. Yuk langsung simak saja beberapa penyebab mengapa kode OTP BCA Mobile tidak masuk berikut ini.

Server Pengirim OTP Down

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Gangguan yang terjadi pada server pengirim menjadi salah satu penyebab mengapa kode tersebut tidak masuk ke nomor telepon Anda.

Selain itu, bisa juga karena Anda pernah melakukan block terhadap semua jenis SMS yang asalnya dari sistem komputer. Biasanya hal ini dilakukan untuk terhindar dari spam atau yang lainnya.

Sehingga semua bentuk SMS OTP tidak memiliki akses untuk mengirimkan ke nomor telepon Anda. Namun jika memang permasalahannya karena server down maka tidak ada cara lain selain menunggu perbaikan.

Jaringan Internet Tidak Stabil

Penyebab lain mengapa kode OTP tidak muncul pun bisa disebabkan karena jaringan internet yang tidak stabil. Sehingga sebaiknya cek kembali kuota internet Anda apakah masih ada atau tidak. Selain itu cek pula bagaimana jaringan internetnya.

Jika yang penyebabnya karena jaringan internet tentu saja cara mengatasinya hanya dengan mencari tempat lain yang jaringannya lebih stabil. Atau pun bisa menggunakan jaringan WIFI agar kekuatan sinyalnya lebih baik.

Operator Nomor Anda Sedang Bermasalah

Selain persoalan jaringan, penyebab mengapa kode OTP tidak masuk adalah persoalan gangguan dari provider kartu SIM yang Anda gunakan. Sehingga membuat nomor Anda tidak dapat menerima SMS atau panggilan yang masuk.

Jika sudah mengalami hal ini maka memang dari pusat providernyalah yang bermasalah. Gangguan provider ini bisa disebabkan rusaknya kabel jaringan sehingga apabila ada panggilan masuk ataupun keluar akan bermasalah keduanya.

Aplikasi BCA Mobile Galat

Galat pada aplikasi BCA Mobile ini dapat disebabkan karena adanya bug yang tidak Anda sadari sehingga mengakibatkan proses verifikasi ulang menjadi berjalan tidak lancar.

Agar Anda yakin dengan apa yang terjadi maka periksalah aplikasi BCA Mobile yang sudah terinstall di handphone Anda. Caranya dengan mengklik About agar mengetahui versi aplikasi yang digunakan.

Apabila Anda masih menggunakan versi yang lama, maka sebaiknya uninstall aplikasi tersebut kemudian restart handphone Anda.

Setelah itu barulah mendownloadnya kembali melalui Play Store dan lakukan proses verifikasi ulang. Kemungkinan permasalahan passcode BCA Mobile tidak masuk sudah tidak dijumpai kembali.

Untuk kasus semacam ini, pastikan bahwa Anda selalu melakukan update aplikasi ke versi yang paling baru.

Masalah Cache dan Cookie

Cobalah untuk menghapus data aplikasi atau cache dan cookie yang ada pada aplikasi BCA Mobile. Tujuannya yaitu untuk memberi ruang kosong untuk dapat menyimpan kembali cache serta history dan berbagai data lain.

Nomor Sudah Tidak Aktif

Mungkin saja dulu Anda mendaftarkan nomor Anda yang lama untuk digunakan dalam BCA Mobile. Namun seiring berjalannya waktu ternyata nomor tersebut sudah tidak aktif lagi.

Jika permasalahan itu yang terjadi maka sudah dipastikan bahwa SMS verifikasi BCA Mobile tidak terkirim. Kecuali jika Anda mengaktifkan kembali nomor tersebut, atau menghubungi pihak BCA untuk dilakukan pengalihan nomor telepon.

Nomor yang Terdaftar di BCA Mobile Berada di SIM 2

Permasalahan ini sebenarnya sangat sederhana namun dapat mengakibatkan SMS verifikasi BCA Mobile tidak muncul ke nomor telepon Anda.

Cobalah menempatkan sim card yang digunakan untuk mengakses BCA Mobile pada slot SIM 1. Barulah nomor telepon lain yang digunakan tempatkan pada slot SIM 2. Utamakan yang digunakan untuk masuk ke dalam aplikasi BCA Mobile.

Aplikasi BCA Mobile Belum Diupdate

Sebaiknya memang Anda selalu mengecek secara berkala apakah sudah terdapat update aplikasi ini di Play Store atau belum.

Biasanya jika Anda masih menggunakan versi lama maka dapat mengakibatkan passcode BCA Mobile tidak muncul pada aplikasi tersebut.

Kesalahan Pengaturan SMS

Mungkin Anda sering kali merasa resah dengan adanya SMS yang masuk dari nomor-nomor SPAM atau yang berasal dari sistem komputer. Sehingga Anda memfilter pesan yang masuk ke kotak masuk Anda.

Oleh karena itu, cobalah cek kembali pengaturan SMS Anda, jika memang mengaktifkan pengaturan semacam itu. Maka sebaiknya matikan saja agar bisa menerima kembali SMS dari mana pun.

SMS Penuh

Terlalu banyak menerima SMS dari nomor-nomor SPAM pun dapat membuat memori kotak masuk Anda penuh. Maka cobalah untuk menghapus pesan-pesan tersebut, tinggalkan hanya yang memang benar-benar penting.

Nomor Pengirim Kode OTP Dianggap SPAM

Hal ini serupa dengan kesalahan pengaturan SMS, dimana Anda mengaktifkan filter pesan atau menggunakan aplikasi tertentu yang dapat memblokir pesan dari sumber yang tidak dikenal.

Pulsa Tidak Cukup

Pastikan bahwa Anda masih memiliki pulsa cukup, setidaknya Anda meninggalkan seribu rupiah pulsa Anda. Sehingga nantinya permasalahan SMS verifikasi BCA Mobile tidak muncul dapat teratasi.

Cara Mengatasi Kode Verifikasi BCA Mobile Tidak Masuk

Nah, setelah Anda mengetahui apa kemungkinan penyebab dari passcode BCA Mobile tidak muncul. Maka bisa menarik kesimpulan pula mengenai bagaimana cara mengatasinya. Yuk langsung saja simak penjelasannya berikut ini.

Matikan Fitur Spam Nomor yang Tidak Dikenal

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Menerima SMS atau telepon dari nomor Spam memang sangatlah mengganggu, namun hal ini juga dapat berdampak pada penerimaan kode untuk OTP.

Sehingga cobalah untuk mematikan pengaturan tersebut agar nantinya nomor Anda bisa menerima kembali passcode BCA Mobile tidak masuk tersebut. Tidak masalah jika mematikannya hanya sementara saat hendak menerima kode saja.

Bagi Anda yang menggunakan aplikasi tambahan untuk memblokir berbagai spam yang masuk baik via telepon atau SMS. Maka matikanlah pengaturan default pada aplikasi tersebut agar nomor Anda kembali dapat menerima SMS OTP.

Paksa Berhenti Aplikasi BCA Mobile Lalu Ulangi Kirim Kode OTP Kembali

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Jika permasalahan BCA Mobile membuat Anda jadi tidak bisa masuk ke aplikasi maka cobalah untuk force close atau paksa berhenti aplikasi tersebut.

Biasanya secara otomatis akan keluar pop up untuk memaksa mengeluarkan aplikasi. Namun jika tidak ada maka langsung masuk ke pengaturan handphone untuk paksa berhenti. Setelah itu barulah ulangi kembali mengirimkan kode.

Anda perlu mengikuti cara paksa berhenti aplikasi BCA Mobile.

Restart HP Lalu Ulangi Kirim Kode OTP Kembali

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Selanjutnya cobalah untuk restart handphone Anda terlebih dahulu, barulah mencoba untuk mengirimkan kembali kode pada nomor telepon. Jika cara ini tidak berhasil artinya harus mencoba cara lain.

Update Aplikasi BCA Mobile

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Cobalah untuk memeriksa di Play Store apakah terdapat update terbaru dari aplikasi BCA Mobile atau tidak. Jika iya, maka langsung downloadlah agar bisa menikmati berbagai fiturnya kembali.

Jika Anda masih menggunakan versi lama maka bukan hanya persoalan tidak bisa menerima kode saja, tetapi juga tidak bisa transfer baik ke sesama BCA ataupun Bank lain.

Untuk BCA sendiri sebenarnya tidak terlalu sering melakukan update aplikasi, hanya saja untuk menghindari permasalahan sebaiknya cek secara berkala.

Dan berikut langkah-langkah update aplikasi BCA Mobile.

Ijinkan Fitur yang Ada Di Aplikasi BCA Mobile

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Mungkin saja ketika Anda baru mendownload aplikasi ini, terdapat ijin yang tidak Anda berikan pada beberapa fitur yang dibutuhkan. Misalnya ijin untuk mengakses kontak, kamera, dan lain-lain. Cobalah beri ijin aplikasi ini pada berbagai fiturnya agar dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Anda perlu menerapkan panduan cara memberikan hak akses BCA Mobile.

Ganti Jaringan Internet

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Jaringan internet memang dapat mengakibatkan permasalahan passcode BCA Mobile tidak ada hingga berbagai masalah lain seperti transfer, pembayaran, dan lain-lain.

Tanda jika jaringan internet Anda tidak stabil adalah lampu indikator yang selalu merah. Sementara BCA Mobile hanya mengizinkan penggunaan saat indikator berwarna hijau.

Cobalah untuk mengganti jaringan internet Anda baik pindah tempat ataupun menggunakan jaringan WIFI. Barulah Anda bisa menggunakannya kembali.

Hapus Data Aplikasi BCA Mobile

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Data aplikasi biasanya dihasilkan ketika Anda menyimpan berbagai data pada aplikasi tersebut. Semua akun dan berbagai data lain akan tersimpan di dalamnya.

Menghapus data aplikasi sama saja Anda baru saja menginstall suatu aplikasi karena berbagai data yang ada sudah hilang. Namun cara ini dapat digunakan untuk mengatasi error pada BCA Mobile.

Ikuti panduan cara menghapus data aplikasi BCA Mobile.

Hapus Cookie dan Cache

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Cache sendiri merupakan data yang sifatnya sementara dan dihasilkan dari pemakaian aplikasi. Cache ini gunanya mempercepat loading pada aplikasi apabila nantinya hendak menggunakan kembali.

Apabila cache terlalu penuh dapat menyebabkan error pada suatu aplikasi. Sehingga Anda perlu membersihkannya secara rutin dan berkala agar terhindar dari error.

Menghapus cache juga tidak akan berpengaruh pada data aplikasi yang tersimpan. Hanya saja pengaruhnya memang tidak terlalu besar.

Ikuti panduan cara menghapus cache pada aplikasi BCA Mobile.

Hapus SMS yang Tidak Terpakai Agar Tidak Penuh Memori Hp

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Jaman saat ini memang sudah tidak lagi menggunakan sarana SMS untuk berkomunikasi. Hanya saja SMS spam masih sering kali diterima.

Banyaknya SMS spam yang masuk dapat mengakibatkan memori Hp menjadi penuh. Sehingga Anda perlu membersihkannya, bukan hanya aplikasi saja tetapi juga SMS yang masuk.

Sebab jika penuh dengan SMS maka handphone dan nomor Anda tidak bisa lagi menerima SMS dari mana pun.

Pindahkan Nomor yang Telah Didaftarkan BCA Mobile ke SIM 1

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Bagi Anda yang menggunakan handphone dengan Dual SIM cobalah untuk cek kembali apakah nomor yang didaftarkan dimasukkan ke dalam Slot SIM 1 atau tidak.

Pastikan bahwa memang nomor tersebut sudah berada dalam slot tersebut, jika tidak maka kemungkinan nomor telepon Anda tidak akan bisa menerima kode.

Aturlah SMS Hanya Untuk SIM 1 Saya Dengan Nomor yang Telah Didaftarkan BCA Mobile

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Selanjutnya apabila masih menggunakan dual SIM maka aturlah pengaturan SMS handphone agar diprioritaskan untuk SIM 1 saja. Sehingga nantinya kode akan dapat langsung masuk ke kotak masuk SMS.

Isi Pulsa Minimal 5000

Kode yang diterima dari BCA Mobile memang menggunakan pulsa untuk bisa mengirimkan kode. Apabila tidak kode tidak mungkin bisa diterima.

Sebenarnya baik provider XL, Tri (3), Axis, Smartfren, Indosat, Telkomsel cukup menyisakan hanya seribu rupiah saja. Tetapi bisa saja tiap provider ketentuannya berbeda, agar aman maka paling tidak sisakan lima ribu rupiah.

Verifikasi Melalui Opsi Lain

Penyebab Dan Cara Mengatasi Kode Otp Bca Mobile Tidak Masuk 2023

Jika berbagai cara tersebut masih tidak bisa mengatasi permasalahan Anda, maka cobalah untuk verifikasi menggunakan opsi lain.

Misalnya dengan menggunakan alamat email untuk bisa mendapatkan kode tersebut, apabila memang berbagai cara di atas tidak menjadi solusi.

Tunggu Beberapa Jam, Lalu Minta Ulang Kembali Kode OTP nya

Siapa tahu memang sedang terjadi maintenance pada server kode tersebut, jika hal ini terjadi maka tidak ada solusi cepat untuk mengatasinya.

Yang bisa Anda lakukan hanyalah menunggu beberapa saat, untuk kembali mengulangi mengirimkan kode secara berkala.

Lapor ke Layanan CS BCA Mobile

Jika berbagai cara sudah Anda lakukan namun masih belum bisa menyelesaikan permasalahan Anda. Maka jalan satu-satunya adalah dengan menghubungi customer service BCA.

Terlebih apabila nomor telepon yang Anda gunakan untuk mendaftar ke BCA Mobile sudah hangus. Maka jalan satu-satunya untuk menyelesaikan masalah tersebut adalah dengan mengalihkannya ke nomor yang baru.

Anda bisa melaporkann melalui: https://twitter.com/halobca

Masalah yang serupa:

Anda bisa langsung mendatangi kantor terdekat ataupun melalu hotline nya di Halo BCA 1500888. Customer Service akan membantu berbagai permasalahan Anda, ikuti saja berbagai arahan yang diperlukan agar masalah terselesaikan dengan baik.

Permasalahan BCA Mobile tersebut dapat terjadi pada berbagai merk hp Xiaomi, Oppo, VIVO, Samsung, Sony, Lg, Nokia, HTC, Oneplus, ZTE, Mito, Advan dan merk hp lainnya seperti iPhone.

Penyebab dan cara penyelesaiannya pun kurang lebih sama saja terlepas apa pun merk handphonenya.

Catatan:
Solusi untuk masalah ini bisa anda terapkan di merk hp xiaomi, oppo, vivo, samsung, sony, lg, nokia, htc, oneplus, zte, mito, advan, realme, infinix dan merk hp lainnya

0%