Hp sekarang ini sudah semakin modern dan bisa multifungsi. Benda yang satu ini sangat dibutuhkan karena dapat membantu aktivitas dan komunikasi sehari-hari.
Di Indonesia sendiri Hp hp yang berbasis android tengah populer digunakan. Tentu hal ini juga akan semakin banyak kasus pencurian hp ini.
Pencurian ini dapat membuat seseorang down dan bahkan depresi, jika hp itu berisikan data-data penting seperti data rahasia perusahaan.
Kasus pencurian hp ini harus dicegah, karena jika tidak untuk mendapatkan pelaku dari pencurian hp sangat sulit sekali.
Lantas bagaimana mencegah pencurian hp?
Untuk cara mengamankan hp dari pencuri ternyata ada cara yang bisa dilakukan. Cara yang dimaksud adalah ini dengan menggunakan aplikasi foto pencuri hp.
Dengan menggunakan beberapa aplikasi foto pencuri hp maka nantinya akan dapat mengetahui orang yang mencoba membuka kunci android serta mengetahui wajah pencuri hp kita.
Lantas apa saja aplikasinya?
Sampai saat ini, ada beberapa paliksi foto pencuri hp untuk mengetahui penyusup yang ketika hp di lock (dikunci) akan memtoret wajah pencuri hp.
Daftar Isi
Berikut ini aplikasi foto wajah pencuri yang mencuri hp kita:
Third Eye

Aplikasi foto pencuri hp untuk mengetahui wajah pencuri yang bisa dicoba pertama adalah Third Eye.
Aplikasi ini dapat mengamankan hp dari pencuri ketika pencuri mencoba membuka kunci android.
Jadi sistemnya kurang lebih begini. Ketika hp telah dikunci dengan pola lalu tiba-tiba hp telah diambil pencuri dan si pencuri mencoba untuk membuka pola kunci tersebut maka wajahnya akan difoto secara otomatis.
Bagaimana cara mendapatkan foto wajah dari si pencuri padahal hp telah dicuri?
Setelah wajahnya telah difoto nanti secara otomatis akan dikirimkan emal yang didalamnya akan ada wajah dari pencuri tersebut.
CrookCatcher

CrookCatcher, aplikasi ini memiliki fitur untuk bisa mengambil foto wajah penyusup yang sedang mengambil hp kita.
Cara kerjanya hampir sama dengan Third eye. Pencuri buka pola, lalu akan terfoto dengan kamera depan dan pada akhirnya foto akan terkirim melalui email.
Lalu apalagi kelebihannya? kelebihannya adalah nanti akan dikirimkan juga alamat atau lokasi saat si pencuri sedang berusaha untu kmencoba membuka pola-nya.
Hidden Eye

Cara kerja aplikasi ini sama seperti dengan kedua di atas. Dimana akan memfoto pencuri lalu foto tersebut akan dikirim ke email.
Akan tetapi Hidden eye ini memiliki kelebihan tersendiri, yakni akan ada alarm yang berbunyi ketika pencuri sedang mencoba untuk membobol pola android yang telah disetting.
Prey Anti Theft

Prey anti theft ini menjaga privasi hp penggunanya dari tindakan penyusupan. Bukan hanya menjaga privasi saja ternyata aplikasi ini juga memiliki kemampuan untuk dapat mengambil foto dari penyusup berusaha untuk membuka hp.
Selain itu, aplikasi ini juga akan memberi tahu mengenai aktivitas dari hp yang telah dicuri. Jadi kita akan tahu penyusup buka aplikasi apa saja.
Lockwatch

LockWatch, aplikasi ini dari sekian aplikasi keamanan untuk bisa mendapatkan foto wajah pencuri hp kita.
Lockwatch juga mampu memberi tahu lokasi tepatt dimana hp sedang berada. Selain itu, aplikasi ini juga akan memberitahu aktivitas yang dilakukan si pencuri melalui email yang telah didaftarkan.
Itulah beberapa aplikasi foto pencuri hp untuk mengetahui penyusup yang bisa diinstall di hp android.