Aplikasi Untuk Menggabungkan PDF di Laptop-Komputer Windows

Tekkun

File dokumen berbentuk PDF sering kali digunakan untuk berbagai keperluan. Terkadang file-file tersebut harus dijadikan satu. Tanpa aplikasi tentu akan sulit untuk dilakukan, sehingga Anda membutuhkan aplikasi penggabung PDF pada komputer atau laptop.

Di era teknologi yang canggih ini, tentu bukan hal yang sulit untuk melakukan berbagai perbaikan pada dokumen. Termasuk yang memiliki format PDF sekali pun. Dahulu, file PDF seakan-akan sudah menjadi bentuk yang permanen sehingga tak dapat diubah lagi. Namun, sekarang tak lagi demikian.

Daftar Aplikasi Menggabungkan PDF Di Laptop-Komputer Windows

Adanya aplikasi penggabung file PDF mungkin belum banyak diketahui orang. Padahal sesungguhnya ada banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk menggabung dan memisah file PDF secara online maupun offline.

Keberadaan aplikasi-aplikasi tersebut sangat menunjang pekerjaan dan aktivitas sehari-hari. Jadi, penting bagi Anda untuk mengetahui beberapa aplikasi beserta fitur yang dimilikinya. Sehingga nanti Anda bisa memilih sesuai kebutuhan.

PDF Shaper

Aplikasi Untuk Menggabungkan Pdf Di Laptop-Komputer Windows 2023

Fiturnya:

  • Menggabung, memisah, dan mengubah halaman PDF
  • Memberi tanda tangan pada PDF
  • Mengekstrak teks dan gambar

Ternyata terdapat aplikasi untuk komputer, notebook, dan laptop yang memiliki banyak fungsi terkait editing file PDF. Aplikasi ini tak hanya untuk menggabung, namun juga bisa digunakan untuk memisah serta melakukan edit PDF lainnya.

Aplikasi ini tidak memerlukan penyimpanan besar, sehingga tak perlu khawatir jika laptop atau PC Anda hanya memiliki kapasitas kecil. PDF Shaper menyediakan tiga jenis versi, ada yang berbayar dan tidak.

Versi gratis, digunakan untuk editing dasar PDF. Versi premium, memiliki alat tambahan untuk penggunaan tingkat lanjut. Dan yang terbaik yaitu versi profesional. Tentunya versi ini juga memiliki fitur lengkap termasuk pemindai OCR dan penggunaan komersial.

Download: https://www.PDFshaper.com/index.html

PDFTK Builder

Aplikasi Untuk Menggabungkan Pdf Di Laptop-Komputer Windows 2023

Fiturnya:

  • Menggabung dan memisah halaman PDF
  • Menambah nomor halaman, memberi cap, watermark pada latar belakang dokumen
  • Memutar halaman PDF

Guna menggabung PDF Anda juga bisa download aplikasi PDFTK Builder untuk laptop atau PC. Aplikasi ini menawarkan banyak fitur terkait editing dokumen yang Anda butuhkan. Cara instalnya cukup mudah dan tak memerlukan ruang penyimpanan yang besar.

Anda bisa melakukan split PDF, menggabung, memberi stempel atau cap, dan watermark pada latar belakang. Selain itu, juga bisa untuk menambah proteksi kata sandi sebagai bentuk keamanan dan privasi dokumen.

Dengan proteksi ini Anda bisa mencegah pengguna lain melakukan pengeditan. Sehingga orang lain tak bisa sembarangan mengubah atau mencetak dokumen PDF milik Anda.

Download: http://angusj.com/PDFtkb/

PDFsam

Aplikasi Untuk Menggabungkan Pdf Di Laptop-Komputer Windows 2023

Fiturnya:

  • Menggabung dan membagi dokumen PDF
  • Ekstrak file PDF
  • Memutar file PDF

Aplikasi pemisah file PDF yang satu ini juga bisa Anda andalkan untuk proses editing file PDF. Dan ternyata, aplikasi ini tak hanya tersedia untuk windows, namun juga untuk Mac dan Linux.

Ketika ingin menggabung file PDF, aplikasi ini akan menunjukkan nama dan ukuran file serta jumlah halaman. Jadi, Anda bisa menyesuaikan penyuntingan file yang ingin digabung tersebut.

Aplikasi PDFsam bisa Anda nikmati secara gratis. Namun, untuk fitur profesional Anda harus bayar agar bisa menggunakannya. Fitur gratis bisa dinikmati dengan menginstal PDFsam Basic. Untuk menggunakan lebih banyak fitur perlu membeli PDFsam Enhanced atau PDFsam Visual.

Download: https://PDFsam.org

PDF Merger & Splitter

Aplikasi Untuk Menggabungkan Pdf Di Laptop-Komputer Windows 2023

Fiturnya:

  • Menggabung dan memisah PDF
  • Ekstrak halaman PDF
  • Pratinjau file

Aplikasi satu ini juga bisa Anda andalkan untuk potong file PDF. Tinggal download aplikasinya kemudian Anda bisa menggabung dan memisah file PDF secara offline. Pengoperasian aplikasi windows ini cukup mudah, sehingga tak membingungkan bagi pengguna yang masih pemula sekalipun.

Anda bisa mendapatkan aplikasi ini secara gratis di Microsoft Store. Terdapat fitur untuk menggabung, mengurutkan, mengekstrak, serta memotong halaman PDF. Selain itu, juga ada fitur pratinjau yang bisa Anda manfaatkan untuk melihat file hasil penggabungan sebelum disimpan.

Sayangnya, aplikasi ini belum menyediakan fitur pemutar halaman PDF. Sehingga Anda tidak bisa mengubah rotasi halaman yang mungkin harus disesuaikan.

Download microsoft PDF merger splitter

Demikian beberapa aplikasi penggabung dan pemisah file PDF yang bisa Anda instal untuk komputer, notebook, dan laptop. Terdapat banyak fitur di masing-masing aplikasi yang gratis dan bisa membantu proses penyuntingan file PDF Anda.