Cara Menutup Aplikasi Secara Paksa di Komputer-Laptop

Tekkun

Program aplikasi tidak bisa dihentikan bikin jengkel.

Ketika menekan tombol close aplikasi tetap tidak bisa ditutup, bahkan terkadang membuat lag ketika ditutup dan menampilkan sebuah pesan “not responding”.

Ada beberapa kemungkinan yang dapat membuat program aplikasi tidak bisa ditutup, beberapa diantaranya:

  • Program aplikasi terlalu banyak dibuka yang menyebabkan memakan RAM
  • windows Lag
  • Corrupt, dsb.

Lantas bagaiman cara menutup paksa aplikasi yang tidak bisa ditutup di PC?

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar dapat mengehentikan dengan paksa program aplikasi windows yang tidak bisa ditutup.

Cara Menutup aplikasi yang tidak bisa ditutup di PC

Untuk Menutup aplikasi tidak bisa ditutup secara paksa di laptop-komputer berikut ini caranya:

Menggunakan Taks Manager

Taks Manager salah satu program aplikasi windows bawaan yang secara gratis dapat digunakan dan dimanfaatkan dengan baik.

Program aplikas ini dapat melihat aplikasi yang sedang berjalan di laptop, pun juga dapat mematikan paksa sebuah program yang sedang berjalan.

Dengan Taks Manager ini program yang tidak bisa di close, jadi bisa di close. Untuk melakukannya berikut ini caranya:

Cara Menutup Aplikasi Secara Paksa Di Komputer-Laptop 2023
  1. Tekan CTRL+ALT+Esc atau bisa juga untuk yang windows 7 klik kanan lalu pilih Taks Manager
  2. Setelah itu cari aplikasi yang tidak bisa dihentikan
  3. Terakhir klik end task

Namun terkadang ada beberapa aplikasi yang tidak bisa ditutup juga walaupun sudah di klik end task, jadi aplikasi tersebut tidak bisa di end task.

Jika misalkan masih tidak bisa cobalah ….

Menonaktifkan program melalui CMD

Cara Menutup Aplikasi Secara Paksa Di Komputer-Laptop 2023
  1. Tekan tombol windows logo+R
  2. Ketik CMD di dialog run
Cara Menutup Aplikasi Secara Paksa Di Komputer-Laptop 2023
  1. Lalu ketik perintah tasklist
  2. Cari nama program yang tidak bisa dihentikan
Cara Menutup Aplikasi Secara Paksa Di Komputer-Laptop 2023
  1. Setelah itu lihat disampingnya nomor PID
  2. Terakhir ketik perintah tskill nomorPID, Contoh tskill 10104 untuk menutup notepad.exe

Namun sayangnya terkadang menggunakan cara perintah CMD tidak berhasi.

Contohnya saja ketika mematikan program aplikasi Chrome.exe.

Untuk menutup secara paksa chrome maka harus menggunakan perintah tskill berkali-kali karena di situ ada 2 lebih chrome yang secara bersamaan berjalan.

Menggunakan Powershell

Ada cara alternatif lainnya yang bisa dilakukan, dengan menggunakan powershell.

Cara Menutup Aplikasi Secara Paksa Di Komputer-Laptop 2023
  1. Tekan tombol windows+R
  2. Lalu ketik powershell
  3. Tunggu beberapa saat lalu ketik perintah get-process
Cara Menutup Aplikasi Secara Paksa Di Komputer-Laptop 2023
  1. Cari nama program yang sedang berjalan
  2. Kemudian ketik perintah Kill -Processname namasoftware

Mau yang lebih mudah? Selain menggunakan Taks Manager untuk yang lebih mudah bisa menggunakan a[;olaso yang bisa menutup secara paksa.

Menggunakan aplikasi pihak ketiga

  1. Install killprocess
  2. Lalu setelah itu pilih yang ingin ditutup dan terakhir klik killprocess

Selain menutup aplikasi secara paksa, jika ingin menguninstallnya bisa mengikuti cara menghapus aplikasi yang tidak bisa diuninstall di laptop-komputer.

Itulah bagaimana cara menutup secara paksa program aplikasi yang tidak bisa dihentikan.