Penyebab dan Cara Mengatasi Mobile JKN BPJS Kesehatan Tidak Bisa Dibuka

Tekkun

Saat ini layanan Kesehatan semakin lengkap dan dimudahkan dengan adanya Mobile JKN BPJS Kesehatan. Namun terkadang aplikasi ini mengalami kendala atau masalah sehingga tidak dapat diakses. Misalnya karena aplikasi Mobile JKN gangguan hari ini, ada kesalahan jaringan, atau server sedang down.

Jika hal ini terjadi, maka konten yang ada di dalam aplikasi tidak bisa dibuka sama sekali. Pastinya ini akan sangat menghambat dalam memilih fasilitas layanan Kesehatan, mendapatkan informasi seputar JKN BPJS, dan lain sebagainya. Pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai apa saja penyebab dan cara mengatasi Mobile JKN BPJS yang eror.

Penyebab Mobile JKN BPJS Kesehatan Tidak Bisa Dibuka

Terkadang aplikasi Mobile JKN tidak bisa masuk disebabkan karena berbagai faktor. Ada banyak faktor yang bisa membuat aplikasi ini tidak dapat diakses. Untuk itu, saat menemukan masalah atau gangguan, segara ketahui apa penyebabnya sehingga bisa langsung menemukan solusinya.

Berikut ini merupakan beberapa penyebab aplikasi Mobile JKN tidak berfungsi.

HP Tidak Mendukung

Perlu diketahui bahwa setiap aplikasi yang dikembangkan oleh developer memiliki ketentuan perangkat atau sistem operasi minimal yang digunakan untuk menginstall aplikasi tersebut.

Jika terus-terusan tidak bisa mengakses aplikasi Mobile JKN, salah satu kemungkinan penyebabnya yaitu HP yang tidak support. Jika perangkat yang digunakan tidak memenuhi syarat, maka aplikasi tersebut tidak dapat digunakan.

Server Mobile JKN Down

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Faktor penyebab kedua yang membuat aplikasi tidak bisa diakses yaitu aplikasi Mobile JKN lagi gangguan. Banyak orang yang bingung ketika aplikasi tidak bisa masuk padahal tidak ada kesalahan pada perangkat yang digunakan dan kuotanya pun ada.

Jika hal ini terjadi, kemungkinan ada kesalahan pada server, atau server sedang down. Biasanya server down bisa disebabkan karena ada banyak yang mengakses platform tersebut dalam satu waktu sehingga terjadi eror. Bisa juga karena sedang maintenance atau perbaikan, jadi aplikasi untuk sementara waktu tidak bisa digunakan.

Koneksi Internet Tidak Stabil

Untuk mengakses berbagai layanan yang ada di Mobile JKN BPJS Kesehatan, butuh koneksi atau jaringan internet yang stabil. Apabila berbagai fitur dalam aplikasi tidak dapat diakses, coba cek koneksi internet, apakah lancar atau tidak.

Aplikasi JKN BPJS Galat

Apabila mencoba mengakses berbagai menu di dalam aplikasi tetapi gagal terus menerus, kemungkinan aplikasi galat. Artinya, aplikasi sedang tidak berjalan sebagaimana mestinya. Biasanya ketika aplikasi sedang diakses, tandanya tidak bisa untuk menjalankan menu lainnya.

Bisa juga loadingnya sangat lama dan stuck di situ saja. Untuk aplikasi yang galat, juga biasanya akan muncul pesan galat, “Aplikasi tidak dapat berjalan. Apakah Anda ingin menutupnya?” Masalah ini sering kali menjadi penyebab BPJS Kesehatan tidak bisa diakses.

Menggunakan Aplikasi Versi Lama

Saat aplikasi Mobile JKN tidak bisa dibuka padahal ada kuota, salah satu faktor penyebabnya adalah aplikasi yang belum diupdate. Developer akan mengembangkan aplikasi terus menerus dengan melakukan pembaharuan ke versi terbaru yang lebih baik.

Hal ini bertujuan untuk menambahkan fitur atau layanan terbaru atau memperbaiki masalah eror atau bug pada aplikasi. Jadi coba cek apakah aplikasi sudah diupdate atau belum.

Data Aplikasi Menumpuk

Setiap aplikasi yang digunakan memiliki data aplikasi yang mana jika sudah menumpuk dan tidak dibersihkan bisa menghambat kinerja aplikasi. Oleh karenanya, jika aplikasi Mobile JKN tidak bisa dibuka padahal ada kuota, mungkin penyebabnya karena data aplikasi yang menumpuk dalam jangka waktu yang lama.

Masalah pada Cache and Cookie

Selanjutnya, hal yang menyebabkan konten di aplikasi Mobile JKN jadi tidak bisa dilihat yaitu karena ada masalah pada cache and cookie. Meskipun digunakan sebagai penyimpanan data cadangan atau sementara, tetapi data pada cache dan cookie bisa membuat aplikasi Mobile JKN tidak bisa diakses.

File Memori Internal Menumpuk

Setiap penggunaan aplikasi membutuhkan memori internal untuk menyimpan data yang diakses. Jika ada kendala membuka aplikasi Mobile JKN yang tidak bisa dibuka, kemungkinan hal yang menyebabkannya adalah file pada memori internal terlalu banyak.

Apabila memori internal penuh atau ruang memori internal tersisa sedikit, maka aplikasi tidak bisa berjalan dengan baik. Bahkan konten di aplikasi Mobile JKN jadi tidak bisa dilihat.

Mengdownload Aplikasi BPJS Tidak Resmi

Saat membuka aplikasi Mobile JKN yang tidak bisa dibuka terus menerus, salah satu penyebabnya adalah karena menginstal aplikasi mod apk atau yang tidak resmi. Aplikasi yang resmi hanya bisa didapatkan di PlayStore atau App Store.

Cara Mengatasi Aplikasi Mobile JKN Tidak Bisa Dibuka

Setelah mengetahui apa saja yang menjadi penyebab aplikasi JKN tidak dapat dibuka, selanjutnya akan dijelaskan mengenai apa saja cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.

Aplikasi JKN Paksa Berhenti Kemudian Buka Kembali

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Cara pertama untuk mengatasi masalah aplikasi JKN yang tidak dapat diakses yaitu dengan memaksanya berhenti kemudian buka kembali. Bisa melalui pengaturan aplikasi, lalu pilih aplikasi JKN BPJS, kemudian klik ‘Paksa Berhenti’. Setelah itu cari lagi aplikasi di halaman utama kemudian buka kembali.

Dan berikut cara paksa berhenti aplikasi Mobile JKN.

Nyalakan Ulang HP

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Restart merupakan cara paling kampung mengatasi berbagai masalah eror ringan. Jika konten di aplikasi Mobile JKN jadi tidak bisa dilihat, cobalah nyalakan ulang perangkat. Dengan begitu maka aplikasi bisa kembali seperti semula tanpa ada masalah. Cara ini bisa dilakukan jika masalah eror yang dialami ringan.

Scan dengan Antivirus

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Apabila aplikasi mobil JKN tidak bisa dibuka padahal ada kuota, cobalah untuk memindai dengan antivirus. Dikhawatirkan aplikasi tersebut memiliki virus atau malware yang menyebabkan tidak bisa bekerja dengan baik. Kemudian bersihkan virus dengan antivirus yang terpasang.

Update Aplikasi JKN BPJS ke Versi Terbaru

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Selanjutnya, cara untuk mengatasi masalah aplikasi yang terus terusan tidak bisa masuk yaitu dengan melakukan update ke versi terbaru. Ini merupakan solusi jika yang masih terpasang merupakan aplikasi versi lama.

Anda bisa mengikuti toturial cara update aplikasi Mobile JKN.

Ijinkan Semua Fitur di Aplikasi Mobile JKN

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Aplikasi ini bisa diinstall di HP apapun mulai dari merk HP Xiaomi, Oppo, Vivo, Samsung, Sony, LG, Nokia, HTC, OnePlus, ZTE, Mito, Advan, dan merk HP lainnya. Apabila beberapa fitur tidak bisa dibuka, cobalah cek perizinan fitur. Untuk bisa menggunakan semua fitur di aplikasi JKN BPJS, izinkan semua fitur di aplikasi ini. Misalnya, izinkan aplikasi mengakses media di perangkat, dan lain sebagainya.

Anda perlu mengikuti cara ijinkan hak akses aplikasi Mobile JKN.

Mengganti Provider Internet

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Saat menggunakan aplikasi tapi tidak ada koneksi internet, maka cobalah mengganti dengan provider lainnya yang memiliki jaringan internet stabil di daerah tersebut. Jika masalahnya karena jaringan, maka cara ini sudah bisa mengatasi masalahnya.

Aplikasi Mobile JKN BPJS merupakan aplikasi yang hanya bisa diakses secara online. Jadi saat perangkat sudah terhubung dengan jaringan internet yang stabil, aplikasi ini bisa berfungsi kembali dan bisa digunakan.

Menghapus data Aplikasi JKN BPJS

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Jika beberapa cara di atas belum juga bisa, maka hapuskan data aplikasi JKN BPJS yang sudah tidak digunakan dan menumpuk. Data tersebut bisa menyebabkan aplikasi tidak bisa mengakses konten di dalamnya.

Tidak perlu khawatir, karena data aplikasi ini sebenarnya sudah tidak dibutuhkan lagi. Dari pada menumpuk membuat kinerja aplikasi dan perangkat terhambat, lebih baik dihapus saja.

Anda bisa mengikuti panduan cara menghapus data aplikasi Mobile JKN.

Menghapus File yang Tidak Dipakai

Apabila masalahnya karena memori internal yang penuh, maka yang perlu dilakukan adalah dengan menghapus file yang jarang dipakai. Terutama untuk file yang berukuran besar seperti video dan multimedia lainnya.

Setelah file-file yang jarang digunakan dihapus, maka memori internal pun memiliki banyak ruang yang tersisa. Dengan begitu aplikasi yang awalnya tidak bisa dibuka kemudian bisa diakses kembali.

Menghapus Cache and Cookie

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Apakah masalah aplikasi JKS BPJS yang tidak dapat tersambung disebabkan karena masalah cache and cookie? Tidak hanya aplikasi ini saja, karena cache dan cookie juga bisa menjadi masalah berbagai aplikasi.

Untuk itu, hapuslah cache and cookie yang sudah banyak menumpuk. Tidak perlu khawatir, karena data cache dan cookie sebenarnya tidak begitu penting karena hanya untuk menyimpan data sementara yang sudah dibuka.

Anda bisa mengikuti panduan cara menghapus cache dan cookie aplikasi jkn.

Menggunakan VPN atau DNS Resolver

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Solusi selanjutnya untuk mengatasi masalah aplikasi Mobile JKN BPJS yang bisa dilakukan adalah dengan menginstal DNS Resolver terbaik. Dengan menggunakan aplikasi ini, maka berbagai konten atau fitur yang tidak bisa diakses kemudian menjadi bisa.

Namun jangan salah memilih aplikasi DNS Resolver. Pastikan terlebih dahulu bahwa yang diinstall merupakan aplikasi terbaik.

Pengubah DNS untuk masalah Mobile JKN tidak bisa dibuka yang perlu Dicoba: aplikasi pengubah dns terbaik di hp android.

Re-Install Aplikasi Mobile JKN BPJS

Jika semua cara sudah dilakukan tetapi tidak ada hasil juga, maka tidak ada salahnya untuk menghapus aplikasi Mobile JKN tersebut dari perangkat. Barulah setelah aplikasi dihapus atau diuninstall, lalu di-install kembali.

Biasanya hal ini terjadi saat aplikasi mengalami masalah dan satu-satunya cara untuk bisa kembali seperti semula yaitu dengan menginstal ulang. Biasanya setelah menginstal ulang aplikasi, bisa digunakan seperti sedia kala.

Menggunakan OS HP Terbaru

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Apakah aplikasi tidak bisa dibuka karena masalah HP yang tidak support? Jika penyebabnya karena hal ini, maka satu-satunya jalan keluar yang bisa menjadi solusi adalah menggunakan operasi sistem HP terbaru.

Setiap aplikasi hanya bisa dipasang pada operasi sistem yang sesuai. Jika menggunakan OS versi di bawah ketentuan, maka aplikasi tidak bisa berjalan. Untuk itu, gunakanlah OS HP terbaru untuk lebih aman saat menggunakan aplikasi apapun.

Melaporkan ke Customer Service

Penyebab Dan Cara Mengatasi Mobile Jkn Bpjs Kesehatan Tidak Bisa Dibuka 2023

Customer Service merupakan layanan yang biasanya disediakan oleh setiap platform, tidak terkecuali aplikasi Mobile JKN BPJS. Mungkin berbagai cara sudah dilakukan, tetapi ternyata tidak menghasilkan apapun, maka bisa menghubungi CS.

Anda bisa melaporkannya melalui: https://twitter.com/bpjsKesehatanri

Masalah yang serupa: JMO jamsostek BPJS mobile tidak bisa dibuka.

Sampaikan masalah atau kendala yang dialami untuk mendapatkan jawaban detail dan solusi dari CS. Misal jika server sedang bermasalah hari ini, maka CS akan menyampaikannya untuk menunggu beberapa saat sampai server kembali normal seperti semula. Layanan CS akan merespons secepat mungkin untuk mengatasi masalah yang dihadapi oleh para pengguna.

Itulah penjelasan mengenai apa saja penyebab aplikasi Mobile JKN BPJS Kesehatan tidak bisa dibuka dan bagaimana cara mengatasinya. Dengan mengetahui informasi tersebut, maka saat sewaktu-waktu terjadi eror bisa menganalisis sendiri apa masalahnya dan melakukan penanganan pribadi.

Catatan:
Solusi untuk masalah ini bisa anda terapkan di merk hp xiaomi, oppo, vivo, samsung, sony, lg, nokia, htc, oneplus, zte, mito, advan, realme, infinix dan merk hp lainnya

0%