Bagaimana cara mencari Game yang lupa namanya?
Saat ini setiap aplikasi dan browser memiliki fitur untuk menyimpan pencarian yang anda lakukan di masa lampau.
Dengan begitu riwayat pencarian anda akan tersimpan oleh aplikasi/Game secara otomatis.
Jika anda lupa Game yang anda inginkan lalu saat ini ingin mendonwloadnya maka jangan kawatir lagi.
Daftar Isi
Cara Mencari Game yang lupa Namanya
Saat ini ada beberapa cara untuk bisa mencari Game yang lupa namanya.
Menggunakan fitur Histori penelusuran

Jika mencari Game lewat browser maka anda perlu memasuki histori penelusuran pada browser.
Setiap browser memiliki pengaturan yang berbeda-beda.
Maka anda perlu melakukan improvisasi untuk masuk ke histori penelusuran.
Untuk Google Chrome maka anda hanya perlu mengetik di pencarian dengan perintah chrome://history/
Menggunakan fitur koleksi Google Play Store

Beruntunglah bagi pengguna android,
karena saat ini anda sudah bisa mengetahui aplikasi dan Game apa saja yang anda cari di masa lampau.
Bahkan Google play store juga menyediakan fitur Game apa saja yang telah mainkan di masa lalu.
Jadi jika anda mencari Game yang pernah diinstall dan pernah dihapus maka masuk ke fitur koleksi Google play store.
Untuk melakukannya maka ikuti panduan Cara Mengetahui Aplikasi dan Game yang Pernah Diinstall dan Dihapus di Hp.
Menggunakan Google Lens
Saat ini anda bisa melakukan pencarian gambar dengan aplikasi Google lens.
Aplikasi ini buatan Google untuk mencari sebuah hal yang anda lupa namun memiliki sebuah foto atau screenhost dari hal tersebut.
Jadi, bagi anda yang mencari Game yang lupa namanya akan tetapi memiliki sebuah gambar/screenshot di hp anda maka gunakanlah Google lens.
Untuk melakukannya sangat mudah sekali:

- Install aplikasi Google lens.
- Kemudian upload foto/gambar Game yang anda cari.
- Nanti robot dari Google akan mencarinya secara otomatis
Menggunakan fitur Histori penelusuran oleh Google

Jika dulu anda mencari Game lewat Google dan saat mencarinya login akun Google maka ada kesempatan untuk bisa mengetahui Game yang lupa namanya.
Untuk mengetahuinya anda perlu memasuki https://myactivity.Google.com/u/1/myactivity
Di sana akan terlihat riwayat pencarian ketika anda melakukan pencarian lewat Google.
Silahkan di cari satu per satu riwayat pencarian anda.
Itulah beberapa cara yang bisa anda terapkan untuk mengetahui Game yang lupa namanya.
Dengan begini anda bisa memainkan Game yang anda cari-cari selama ini.