Web Download Subtitle Indonesia Terbaik

Memasuki pertengahan tahun 2019 ini, banyak film yang sudah dirilis di Indonesia dan pastinya keren-keren.

Buat kamu yang ketinggalan untuk menonton langsung di bioskop, atau buat kamu yang memang menghemat duit, kamu langsung bersiap untuk nonton film kesukaan kamu tersebut di aplikasi.

Nah, buat kamu yang kesulitan dengan bahasa asingnya, kamu pasti membutuhkan subtitle dengan bahasa Indonesia yang baik. Untuk itu, kamu bisa mencoba rekomendasi situs download Subtitle Indonesia Terbaik yang ada dibawah ini.

Baca juga: situs download film Indonesia yang legal.

Rekomendasi Situs Download Subtitle

Nama-nama seperti Lebah GantengPein Akatsuki atau apapun itu, bagi kalian penikmat film-film terbaru, pasti nggak akan heran ya.

Situs download subtitle Indonesia yang kami rekomendasikan berikut sudah pasti aman dan gratis, dan kamu juga bisa memilih sesuai keinginan kamu. Yuk cek selengkapnya!

Berikut daftar situs download subtitle indonesia yang bagus:

Subscene.com

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Hampir yang terlintas di pikiran para penikmat film gratisan untuk mencari Subtitle Indonesia yaitu di situs yang satu ini. Yap, Subscene, situs yang mungkin menjadi nomor satu dalam penyedia Subtitle Indonesia.

Subscene menyediakan berbagai subtitle yang lengkap untuk film-film populer. Bahasa yang disediakan pun cukup banyak, mulai dari Indonesia tentunya, Inggris, atau hingga Spanyol sekalipun.

Kamu juga nggak perlu khawatir untuk keakuratannya, baik dari segi bahasa maupun penempatan waktu. Subscene memiliki banyak versi sehingga kamu dapat memilih subtitle mana yang cocok buat film kamu.

Selain itu, kamu juga nggak akan kebingungan saat akan mendownloadnya. Secara navigasi, Subscene sangat mudah untuk digunakan.

MovieSubtitles.org

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Selanjutnya ada website MovieSubtitle.org yang menyediakan subtitle secara lengkap dan rapi. Website ini menyediakan berbagai menu pada halaman awalnya.

Ada fitur Latest Subtitles, dimana kamu dapat langsung mengetahui subtitle apa yang baru saja dirilis oleh MovieSubtitle.

Buat kamu yang ingin menonton top movies, juga akan menemukannya di halaman awal, sehingga kamu nggak akan kesulitan untuk mencarinya lagi.

Tampilannya yang simpel dan sederhana juga nggak akan buat kamu bingung ketika kamu pertama kali menggunakannya.

OpenSubtitles.org

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Situs selanjutnya yaitu OpenSubtitle.org, penyedia Subtitle yang cukup lengkap yang bisa menjadi pilihan kamu.

Secara tampilan utama, OpenSubtitles juga mengusung tampilan yang ringan. Hanya saja sedikit terdapat perbedaan yaitu OpenSubtitle menyediakan opsi menu Forum.

Pada menu Forum tersebut, kamu dapat berinteraksi langsung dengan para pengguna lainnya, ataupun kamu yang ingin request subtitle film secara langsung.

Bahasa dalam situs ini juga dapat kalian ganti menjadi Bahasa Indonesia, jika kamu mengalami kesulitan menggunakan Bahasa Inggris.

YIFY Subtitles

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Setelah sebelumnya situs dengan tampilan yang cukup sederhana, situs yang satu ini yaitu YIFY Subtitles menyajikan tampilan yang cukup menarik.

Di halaman awal kamu akan langsung menemukan poster-poster Film yang terbaru.

Pada setiap subtitle filmnya, YIFY Subtitles juga menyediakan rating dari situs IMDB, sehingga kamu nggak perlu khawatir film yang akan kamu tonton tersebut.

Situs YIFY Subtitles juga menyediakan bahasa Indonesia yang pastinya membuat kamu lebih mudah untuk menggunakannya.

English Subtitle

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Meski bernama English Subtitles, namun jangan, salah situs ini menyediakan subtitle Indonesia secara lengkap.

Selain menyediakan subtitle untuk film-film holywood, situs ini juga menyediakan subtitle untuk TV Shows, seperti yang akan kamu temukan di halaman awal.

Serial-serial ternama seperti Marvel’s Agents of Shield juga secara lengkap terdapat subtitlenya dan dapat kamu pilih di season atau episode yang kamu inginkan.

Subtitles.hr

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Jika dibandingkan dengan situs sebelumnya, Subtitles.hr ini dapat dibilang cukup ketinggalan dalam update subtitle film-film yang terbaru.

Meski begitu, ada fitur menarik yang disajikan oleh situs ini, yaitu penyusunan berdasarkan abjad awalnya.

Hal ini tentu saja membuat kamu lebih mudah dalam menemukan subtitle Indonesia yang akan kamu cari.

Kamu juga dapat menggunakan fitur search engine-nya untuk memudahkanmu.

Island Fansubs

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Island Fansubs merupakan salah satu situs penyedia Subtitle Indonesia bagi kamu penikmat film atau serial ternama Asia.

Dalam menu daftar isi, terdapat tiga kategori utama yaitu Jepang, Korea, hingga Taiwan.

Oh iya, situs ini langsung berbahasa Indonesia, jadi kamu nggak perlu repot-repot untuk menggantinya terlebih dahulu.

iSubtitles.info

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

ISubtitles.Org menyediakan subtitle bagi film-film tebraru secara lengkap meski tampilan situsnya sangat simpel.

Film yang disediakan subtitlenya, akan dilengkapi dengan rating IMDB, tanggal rilisnya, hingga durasi film tersebut.

ISubtitles.org menyediakan dalam berbagai kategori seperti Action, Drama, Comedy, hingga Animation sekalipun.

Subs4free

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Satu lagi situs ringan dalam penyedia Subtitle bahasa Inggris yaitu Subs4free. Situs ini cukup update dalam film-film terbaru.

Subs4free menyediakan dalam berbagai pilihan resolusi. Kamu dapat memilih subtitle sesuai film yang kamu download berdasarkan resolusinya, sehingga memungkinkan untuk kamu tidak salah dalam mendownload subtitlenya.

Fansub Update

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Satu lagi situs yang dapat kamu coba bagi penikmat serial animasi Asia yaitu Fansub Update.

Fansub menyediakan tidak hanya dari animasi terkenal Jepang, melainkan juga dari negara lain seperti China dan Korea.

Animasi terkenal seperti Detective Conan dapat kamu pilih episode yang kamu inginkan karena Fansub menyediakan Subtitle Indonesia secara lengkap.

Addic7ed.com

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Addic7ed.com merupakan penyedia Subtitle bagi kamu yang ingin menonton Serial TV terkenal dari luar negeri.

Subtitle yang disediakan cukup lengkap dan kamu dapat mendownloadnya secara gratis.

Namun sayangnya, situs yang satu ini memiliki beberapa kelemahan seperti tampilan yang cukup membingungkan dan kamu harus mendaftar terlebih dahulu untuk dapat menikmati Subtitle yang disediakan.

BollyNook

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Nah untuk situs BollyNook ini ditujukan buat kamu fans berat Bollywood atau dari negara India.

Subtitle yang disediakan cukup lengkap meliputi fim, serial, hingga lagu sekalipun.

Kamu juga nggak perlu khawatir kebingungan, karena tampilannya cukup mudah untuk digunakan dan disajikan dalam bahasa Inggris.

IDFL.me

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Forum yang satu ini dapat dibilang cukup terkenal dalam urusan Subtitle Indonesia.

Forum ini menyediakan tempat bagi pembuat Subtitle untuk berdiskusi secara langsung dengan sub-forum yang sudah disediakan.

Kamu juga dapat bertanya atau request sekalipun secara langsung dari pembuat Subtitle berbahasa Indonesia ini lho.

Pein Akatsuki

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Nama yang satu ini tidak mungkin rasanya tidak ada yang mengetahui. Pein Akatsuki sudah terkenal dalam Subtitle Indonesia secara baik.

Meski menyediakan dalam situs-situs yang sudah disebutkan diatas, namun Pein Akatsuki juga terdapat situs tersendiri dalam mengupload hasil Subtitle Indonesia nya.

Pokoknya kamu nggak usah ragu deh dalam keakuratan Subtitle oleh Pein Akatsuki ini.

Ngesub

Web Download Subtitle Indonesia Terbaik 2023

Kamu Pecinta drakor atau drama Korea? Sitsu Ngesub ini pasti cocok buat kamu.

Ngesub menyediakan Subtitle Indonesia bagi serial maupun film Korea secara lengkap.

Kelebihan situs ini yaitu sudah berbahasa Indonesia dan kamu dapat request subtitle film atau serial apa yang kamu inginkan.

Ternyata ada banyak banget ya situs download subtitle Indonesia. Dari sekian banyaknya situs, kamu bisa pilih yang sekiranya sesuai dengan film yang sudah didownload. Selamat mencoba !!

Bagikan: